RSS

Tidak Mudah Ternyata



Gemas rasanya melihat adek-adek PAUD Cantik yang masih polos-polosnya belajar. Mengucapkan sesuatu kata. Mengikuti ibu guru di depan kelas. Bermain bersama teman-temannya. Terkantuk-kantuk saat belajar dan pada akhirnya tertidur dipelukan saya (KKN). Nakalnya bukan main. Tapi ada juga yang malu-malu kucing, dari jam 08.00 sampai 11.00 WIB ditungguin ibu. Ada yang sukanya jajan eh giginya ompong. Duh Deeeekkk….
Kepolosan itu tulus mereka ciptakan untuk membentuk mereka (adek-adek PAUD Cantik). Yap…banyak hal yang bisa dibentuk disini, misalnya rasa ketakwaan terhadap Tuhan, kedisiplinan, tenggang rasa, keceriaan, kemandirian dan sebagainya. Semuanya dibentuk sebagai pondasi, ya pondasi…
 

Contoh rasa ketakwaan, setiap sebelum dan setelah sekolah adek-adek dibiasakan untuk berdoa. Sebelum makan adek-adek PAUD Cantik dibiasakan untuk berdoa. Selain itu, juga mendoakan kedua orang tua. Contoh rasa kedisiplinan, meraka diwajibkan untuk meletakkan sepatu pada tempatnya. Hebatnya… Contoh rasa tenggang rasa, ini sangat menggelitik... jam makan siang adek-adek membawa bekal eh bekal yang dibawa jajanan, padahal setauku bekal itu nasi dan lauknya. Duh deeekkk… ini yang salah siapa ??? tidak ada yang salah … adek-adek yang tidak membawa bekal terkadang melongo kebingungan gara-gara melihat temannya makan dengan enaknya… ada juga yang tidak makan gara-gara tidak bisa buka segel makanan, duh deeekkkk…..

Contoh rasa kemandirian misalnya berangkat sekolah tidak ditungguin. Itu namanya jagoan. Uhuuuy… Seperti mereka, JAGOAN. Tidak gampang ternyata mengajar anak di usia dini. Salah sentuh sedikit bisa fatal jadinya.



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar